Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2012

Emak, Aku Ingin Ke Lombok!

Tahu nama lokasi wisata Lombok Tahun 1994 saat aku masih SMA, dari salahsatu majalah remaja yang memuat keindahan Gili Trawangan, Gili Manuk dan Gili Air dan Gili Meno, sejak itu pesona tempat-tempat yang menyuguhkan pemandangan pantai yang indah, keren dan menakjubkan itu tertancap terus dalam ingatan dan nyantol terus dalam hati. Ingin berlibur ke Lombok karena menurut referensi dari berbagai sumber disana alamnya lebih indah dari Bali. Ada niat juga untuk ikut andil promosikan keindahan Lombok beserta Budayanya ke khalayak ramai. Bertekad pokoknya suatu saat musti menginjakkan kaki ditempat itu, karena keterbatasan waktu dan budget, akhirnya sementara masuk dalam wishlist tempat yang kudu disambangi. Eh tapi, ketika depz share tentang keindahan Lombok disisi lainnya yang kurang terungkap dan kurang publikasi, masih ada yang lebih keren dan sangat sesuai dengan tepat yang menjadi favoritku tentang alam, ya! Aku lebih suka Gunung dibanding Pantai, dan di Lombok ini ada lokasi yang bi...

VIVAnews Ngajak Gowes di Jogja, Ikut Yuk!

Setelah sukses event gowes sepeda bersama VIVAnews di Kota Jakarta dan Bandung yang diikuti oleh ribuan peserta, kini giliran Kota Jogja yang akan dibanjiri lautan para pecinta sepeda. Dengan bertajuk GOWES YOGYES! Akan diadakan pada : Hari Minggu Tanggal 27 Mei 2012 Jam 7 Pagi Mulai Start dari JEC (Jogja Expo Center) Jl.Raya Janti, Yogyakarta. Semuanya bisa gowes seru sambil mengelilingi Kota Yogyakarta, selain menyehatkan badan juga bisa mengikuti games serunya plus mendapatkan puluhan door prize dengan hadiah utama Sepeda Motor Bebek Matic, Sepeda MTB dan puluhan hadiah lainnya. Ayo daftar segera ke Radio Geronimo Jl.Gayam No.24 atau  Outlet Rodalink Jl. Laksda Adisucipto KM 6, No.155C Yogyakarta . Biaya Pendaftaran hanya Rp.20.000,- Sudah termmasuk Jersey, kupon door prize dan snacks. Info lebih lanjut : 0274-511058 Atau follow @VIVAnews dan @geronimofm Tunggu apa lagi, ajak saudara, teman, pacar dan tetangga untuk bergowes ria mengelilingi Kota Yogyakarta sambil sikat hadiah-h...

Bahas Kreativitas bersama Just Alvin

Ki-Ka : Alvin, Barry Likumahuwa, Ita Sembiring dan Saya 28 April 2012 lalu saya menghadiri acara sebuah talkshow di Eclectic Cafe Cilandak Town Square Jaksel bertajuk "Kreativitas dan Kesuksesan" dengan bintang tamu pembawa acara Just Alvin @alvinadam di Metro TV, acara berkonsep talkshow dipadu penampilan musik ciamik dari Barry Likumahuwa and Band ini sangat serasi dan menghibur disamping inspiratif. Ulasannya sangat bermutu, Alvin dan Barry Likumahuwa mengungkap apa si kreatif itu dan gimana sih buat menciptakan kreativitas dalam kehidupan dan karir? Dipandu moderator Ita Sembiring , penulis buku yang produktif ini acara menjadi hidup karena banyolan dan opini yang saling melengkapi. Menurut Alvin, kita bisa menciptakan kesuksesan disaat kondisi kita penuh keterbatasan dan kekurangan karena saat berada dalam posisi tersebut, otak dan perasaan kita terpacu untuk berbuat sesuatu yang memicu alternatif dan jalan lain untuk memenuhi apa yang dibutuhkan, kondisi dalam serba...